MICROSOFT EXCEL : FUNGSI STRING/TEXT

Fungsi string adalah fungsi yang dapat menempatkan dan mengelolah data berjenis teks pada lembar kerja MS. Excel. Fungsi string digunakan untuk mengambil, mengubah karakter tertentu pada Data teks.

Macam-macam FUNGSI STRING :
  • LEFT( ), digunakan untuk mengambil karakter dari kiri/awal/depan dari data teks sebanyak jumlah karakter yang diambil
Penulisan Rumus LEFT :

=LEFT(data teks, jumlah karakter)


Note :

Data teks = Posisi cell data teks
Jumlah karakter = Berapa banyak karakter yang akan diambil

Contoh :
Data teks berada di cell c7 (bm-111 90) ambil karakter dari kiri sebanyak 2, Rumusnya : =left(C7,2) hasil "bm"

Latihan : Klik disini


  • RIGHT ( ), Digunakan untuk mengambil karakter dari kanan/belakang/akhir dari data teks sebanyak jumlah karakter yang diambil

Penulisan Rumus RIGHT :

=RIGHT(data teks, jumlah karakter)

Contoh :
Data teks berada di cell c7 (bm-111 90) ambil karakter dari kanan sebanyak 2, Rumusnya : =Right(C7,2) hasilnya "90"

Latihan : Klik disini

  • MID ( ), Digunakan mengambil dari kiri ke tengah berdasarkan karakter awal sebanyak jumlah karakter yang diambil

Penulisan Rumus MID :

=MID(Data teks, Karakter start/awal, Jumlah karakter)

Contoh :
Data teks berada di cell c7 (bm-111 90) ambil karakter dari kiri ketangah sebanyak 3, Rumusnya : =Mid(C7,4,2) hasilnya "111"

Latihan : Klik disini

  • VALUE( ), digunakan untuk merubah data teks menjadi numeric atau angka

Penulisan Rumus VALUE :
=VALUE( )

Contoh :
Data teks berada di cell c7 (bm-111 90) ubahlah data text "111" menjadi data angka
Rumusnya : =Value(mid(c7,4,3)) hasilnya "111"

Latihan : Klik disini

  • TEXT( ), digunakan untuk merubah data angka menjadi text (huruf)

Penulisan Rumus TEXT :
=TEXT( )

Contoh :
Data teks berada di cell c7 (1000) ubahlah data angka uang ini menjadi Data Text
Rumusnya : =Text(c7,0) hasilnya "1000 (rata kekiri)"

Catatan :
- Pada rumus angka "0" untuk menampilkan data angka yang berada di cell c7 yaitu 1000
- Apabila rumus benar maka data angka (rata dikanan) akan otomatis menjadi rata kiri (data text)

Latihan
: Klik disini

  • UPPER ( ), digunakan untuk menampilkan seluruh huruf menjadi huruf besar

Penulisan Rumus UPPER :

=UPPER( )

Contoh :
Data teks berada di cell c7 (indonesia) maka apabila di Upper maka teks menjadi kapital
Rumusnya : =UPPER(C7) hasilnya "INDONESIA"

Latihan : Klik disini

  • Lower( ), digunakan untuk menampilkan seluruh huruf menjadi huruf kecil

Penulisan Rumus LOWER :
=Lower( )

Contoh :
Data teks berada di cell c7 (INDONESIA) maka apabila di Lower maka teks menjadi huruf kecil semua.
Rumusnya : =Lower(C7) hasilnya "indonesia"

Latihan : Klik disini

  • Proper( ), digunakan untuk menampilkan huruf besar diawal teks

Penulisan Rumus PROPER :
=Proper( )
Contoh :
Data teks berada di cell c7 (INDONESIA) maka apabila di Proper maka huruf awal teks menjadi huruf besar
Rumusnya : =Proper(C7) hasilnya "Indonesia"

Latihan : Klik disini


Selamat Mencoba

2 komentar